PENGARUH METODE BERCERITA TERHADAP KEPERCAYAAN DIRI PADA ANAK KELOMPOK B DI TK IT KAUTSAR ILMI TANJUNG RAJA KABUPATEN OGAN ILIR

Penulis

  • Rizana Kurnia Putri

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh metode bercerira terhadap kepercayaan diri pada anak Kelompok B di TK IT Kautsar Ilmi Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir. Dengan sampel anak yang berjumlah 21, yaitu 11 anak laki-laki dan 10 anak perempuan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen dengan desain penelitian one-group pretest-posttest design. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis diperoleh thitung > ttabel atau18,79 > ttabel 1,725,dengan taraf signifikan (α) 0,05 dan dk = 21 – 1 = 20, berarti Ho ditolak dan Ha diterima dengan tingkat hubungan sangat sesuai. Dengan demikian dapat dibuktikan bahwa metode bercerita memiliki pengaruh terhadap kepercayaan diri pada anak Kelompok B di TK IT Kautsar Ilmi Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir. Hal tersebut dapat terlihat pada posttest sebesar 54,45 lebih besar dibandingkan psebesar 28,14 kepercayaan diri anak Kelompok B di TK IT Kautsar Ilmi Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir. Maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis yang menyatakan metode bercerita memiliki pengaruh terhadap kepercayaan diri pada anak Kelompok B di TK IT Kautsar Ilmi Tanjung Raja Kabupaten Ogan Ilir diterima kebenarannya

Diterbitkan

2019-12-14