MOTIVASI MASYARAKAT BEROLAHRAGA DI JAKABARING SPORT CITY PALEMBANG
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana motivasi Masyarakat
berolahraga di Jakabaring Sport City Palembang. Metode dalam penelitian ini
menggunakan metode deskriptif kuantitatif, sedangkan instrumen penelitian
menggunakan angket kuisioner dengan skala likert. Sampel dalam penelitian ini
yaitu Masyarakat yang berolahraga di Jakabaring Sport City sebanyak 199 orang.
Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik sampel Non-Probability dengan
sampling insidental. Adapun prosedur penelitian dimulai dengan membuat angket
yang di konsultasikan terlebih dahulu oleh para ahli yang bersangkutan kemudian
angket di uji cobakan terlebih dahulu dan dihitung untuk mengetahui apakah soal
tersebut valid atau tidak valid, kemudian dari butir pernyataan angket yang valid
baru dapat digunakan untuk penelitian sebenarnya. Dari hasil penelitian diketahui
persentase Masyarakat berolahraga di Jakabaring Sport City adalah sub variabel
intrinsik sebesar 81% (Kategori Tinggi), sub variabel ekstrinsik sebesar 82%
(Kategori Tinggi). Dari hasil di atas dapat disimpulkan bahwa motivasi
Masyarakat berolahraga di Jakabaring Sport City berada dalam kategori yang
tinggi.
Referensi
Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik.
Jakarta: Rineka Cipta.
Hamalik, O. (2013). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara
Riyoko, E., & Soegiyanto, K. S. (2014). Kebijakan Pemerintah Kabupaten Musi
Banyuasin Dalam Mengembangkan Minat Masyarakat Untuk
Berolahraga. Journal of Physical Education and Sports, 3(2).
Rizhardi, R. (2019). Perbandingan Kebugaran Jasmani Antara Sekolah Di
Perkotaan Dan Di Pedesaan Studi Kasus Di Sma Negeri 5 Palembang
Dan Sma Negeri 2 Banyuasin 2. Wahana Didaktika, 17(3), 50-57.
Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.
Sukirno. 2011. Psikologi Olahraga dan Kepelatihan. Palembang: CV Dramata
Kreasi Media.