PEMBINAAN KONSEP MODEL DRAWING DAN MATH IN ENGLISH DALAM MENDUKUNG PEMBELAJARAN MATEMATIKA KREATIF BAGI GURU-GURU SD DI KECAMATAN ALANG-ALANG LEBAR

Penulis

  • Sisca Octarina Universitas Sriwijaya, Indralaya

Abstrak

Matematika merupakan mata pelajaran yang ditemui di semua tingkat pendidikan wajib. Banyak hal yang membuat pelajaran ini diminati. Ilmu pasti yang tanpa mengharuskan para siswa untuk menghafal teori dan definisi serta sejarah yang panjang. Di sisi lain, pelajaran ini pun dibenci dan ditakuti oleh kebanyakan siswa. Cara penyampaian materi yang monoton, guru yang kurang aktif dan latar belakang pendidikan guru yang berbeda menjadi penyebab ketidaktertarikan terhadap Matematika. Di tingkat Sekolah Dasar, guru yang mengajar pelajaran Matematika tidak semuanya merupakan lulusan sarjana Pendidikan Matematika. Hal tersebut dapat diatasi dengan memberikan kegiatan pembinaan konsep Model Drawing dan Math in English dalam pembelajaran Matematika. Konsep Model Drawing sangat membantu dalam penyelesaian soal cerita yang banyak ditemui di tingkat Sekolah Dasar, sedangkan Math in English dapat sangat membantu siswa dalam meningkatkan rasa ketertarikan belajar Matematika dan Bahasa Inggris. Tim pelaksana melakukan pembinaan dengan cara penjelasan, tutorial dan praktek mengerjakan soal. Hasil kegiatan menunjukkan 90% peserta memahami konsep tersebut dengan baik dan menyatakan kesediaannya untuk mentransfer ilmu tersebut ke siswa.

 

Kata Kunci: Matematika, Model Drawing, Math in Englis

Referensi

Diterbitkan

2019-12-07