PENGARUH METODE LATIHAN 1,2,3 DRILL TERHADAP KEMAMPUAN LAY UP BOLA BASKET PESERTA EKSTRAKURIKULER SISWA KELAS XI SMA NEGERI 1 INDRALAYA

Authors

  • Ilham Arvan Junaidi Dosen FKIP Universitas PGRI Palembang

Abstract

ABSKTRAK

Lay up merupakan tembakan pada permainan bola basket yang diawali dengan berlari dan jejakan kaki terakhir sebelum melompat mendekati ring dengan dua atau satu hitungan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh metode latihan 1,2,3 drill terhadap kemampuan lay up bola basket peserta ekstrakurikuler siswa kelas XI SMA Negeri 1 Indralaya. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan disain penelitian One-Group Pretest-Posttest Design. Sumber data dalam penelitian ini adalah tes kemampuan lay up bola basket peserta ekstrakurikuler siswa kelas XI SMA Negeri 1 Indralaya. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik uji t. Berdasarkan hasil pembahasan, dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh metode latihan 1,2,3 drill terhadap kemampuan lay up bola basket peserta ekstrakurikuler siswa kelas XI SMA Negeri 1 Indralaya.

 

Kata Kunci:  Latihan 1,2,3 Drill, Lay Up Bola Basket

References

DAFTAR PUSTAKA

Ahmadi, Nuril. (2007). Permainan Bola Basket . Surakarta: Era Intermedia.

Britttenham, Greg. (2002). Bola Basket - Latihan Khusus Pemantapan. Jakarta: Rajagrafindo Persada.

Dinata, Marta.(2008). Bola Basket – Konsep dan Teknik Bermain Bola Basket. Jakarta: Cerdas Jaya.

Kosasih, Danny.(2008). Fundamental Basketball – First Step To Win. Semarang: Karangturi Media.

Margono. (2003). Metodologi Penelitian Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.

Oliver, Jon. (2007). Dasar-dasar Bola Basket. Bandung: Pakar Raya.

Sajoto, M. (1988). Peningkatan dan Pembinaan Kekuatan Kondisi Fisik Dalam Olahraga. Semarang: Drama Prize.

Soedikun, Imam. (1992). Olahraga Pilihan Bolabasket. Padang: Depdikbud

Sudjana. (1992). Metode statistic. Bandung: Tarsito.

Wahjoedi. (2001). Landasan Evaluasi Pendidikan Jasmani. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Wissel , Hal ,1996. Bola Basket ,Jakarta: PT.Grafindo Persada.

Downloads

Published

2019-03-02