PENGARUH LATIHAN LADDER DRILL TERHADAP KEMAMPUAN DRIBBLING PADA SISWA EKSTRAKURIKULER BOLA BASKET DI SMA NEGERI 9 PALEMBANG

Authors

  • Guruh Gagas Wara Universitas PGRI Palembang
  • Farizal Imansyah Universitas PGRI Palembang
  • Hikmah Lestari Universitas PGRI Palembang

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah belum maksimalnya kemampuan men-Dribbling bola pada siswa ekstrakurikuler bola basket. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada pengaruh latihan Ladder Drill Terhadap Kemampuan Dribbling Pada Siswa Ekstrakurikuler Bola Basket di SMA Negeri 9 Palembang. Metode penelitian menggunakan metode eksperimen dengan paradigma one group desain pretest postest. Sampel penelitian berjumlah 15 orang dengan teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan tes dribbling zig-zag. Analisis data menggunakan uji t. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data, penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan dari latihan Ladder drill Terhadap Kemampuan Dribbling Pada Siswa Ekstrakurikuler Bola Basket di SMA Negeri 9 Palembang dimana thitung lebih besar dari ttabel yaitu (5.982 > 1.753) dengan besarnya persentase peningkatan adalah 10.82%.

References

Arikunto, S. 2006. Prosedur Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta.

Dinata. M. 2008. Bola Basket. Cerdas Jaya: Jakarta.

Hadi, SF. Haryanto, E. Amiq, F. 2016. Ladder Drill dengan Peningkatakn Kelincahan. Universitas Negeri Malang.

Nurhasan. 2001. Tes dan Pengukuran Dalam Pendidikan Jasmani. Depdiknas. Jakarta.

Sugiyono. 2010. Statistika Untuk Penelitian. Bandung : CV Alfabeta.

Widiastuti. 2008. Tes dan Pengukuran Olahraga. Alfabeta. Bandung.

Published

2021-08-07