Analisis Kinerja Keuangan Pada Koperasi Kredit Pansos Setia Kawan Di Desa Purwodadi Kecamatan Muara Padang Kabupaten Banyuasin
Keywords:
Kinerja keuangan, Koperasi KreditAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja keuangan pada Koperasi Kredit Pansos
Setia Kawan di Desa Purwodadi Kecamatan Muara Padang Kabupaten Banyuasin. Metode yang
digunakan adalah deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik analisis data menggunakan
Peraturan Deputi Bidang Pengawasan KUKM RI Nomor. 06/Per/Dep.IV/2016. Maka, hasil
penelitian kinerja keuangan Koperasi Kredit selama Tahun 2019-2021 ditinjau dari aspek
permodalan selama Tahun 2019 sampai 2021 memperoleh skor rata-rata 15,00 dengan predikat
(sehat). Aspek kualitas aktiva produktif skor rata-rata 16,83 predikat (cukup sehat). Aspek
manajemen skor rata-rata 15,00 predikat (sehat). Aspek efesiensi dengan skor rata-rata 7,00 dengan
predikat (cukup sehat). Aspek likuiditas dengan skor rata-rata 5,00 dengan predikat (dalam
pengawasan khusus). Aspek kemandirian dan pertumbuhan memperoleh skor rata-rata 6,50 dengan
predikat (dalam pengawasan). Adapun aspek jatidiri mendapat skor rata-rata 10,00 dalam predikat
(sehat). Sehingga dapat dikatakan kinerja keuangan Koperasi Kredit Pansos Setia Kawan selama
Tahun 2019-2021 mengalami penurunan kinerja dengan rata-rata 75,33 predikat cukup sehat.